Bika Ambon lagi
Yang ini versi kuningnya, dulu versi hijaunya, ini pakai campuran bubuk kunyit, rasanya kenyal enak secantik penampilannya, tentunya suami & teman teman pada suka dengan kue ini.
Duh jatuh cinta sama resep ini, lembut, kenyal anti gagal, tentunya irit telor pasti semua pada nyari nya yang versi irit.
Kalau ada yang tanya bika ambon kan biasanya kuningnya dari kuning telor, boleh kalau mau full kuning telor pakai 10 butir kuning telor.
Kalau ada yang tanya bika ambon biasanya kan pakai daun jeruk & serai, boleh pakai daun jeruk & serai, asli resep memang ada, cuma saya kurang suka, sebab selera orang itu beda beda jangan disamakan ya.
Kalau mau versi kuning telor 10 atau telor utuh 8 saya juga punya resepnya, tapi ini versi iritnya.
ResepBy : Lia Alianti
SourceBy : Fah Umi Yasmin
Bahan-Bahan :
100 gr tepung kanji
100 gr gula pasir ( saya 80 gr )
50 gr tepung terigu
1 sdm margarin cairkan
2 butir telur kocok pakai garpu
1 bungkus kara + air menjadi 200 ml
100 gr gula pasir ( saya 80 gr )
50 gr tepung terigu
1 sdm margarin cairkan
2 butir telur kocok pakai garpu
1 bungkus kara + air menjadi 200 ml
Bahan Biang :
50 ml air hangat
1 sdt gula pasir ( tidak pakai )
1/2 bks fermipan
1 sdt gula pasir ( tidak pakai )
1/2 bks fermipan
Pasta pandan atau
Kunyit bubuk
Kunyit bubuk
Campur bahan biang dan diamkan sampai berbuih selama 10 menit.
Kalau tidak berbuih artinya ragi mati, ganti yang baru.
Kalau tidak berbuih artinya ragi mati, ganti yang baru.
Cara membuat :
Campur terigu, tepung kanji, biang, gula, tuang santan agak kental, jangan tuang semua, sambil diaduk sampai gula licin, masukkan telor & sisa santan tadi, aduk rata.
Diamkan 1 jam.
Aduk rata adonan beri pasta pandan / kunyit bubuk, masukkan margarin aduk rata
Panaskan cetakan kue lumpur, bawah cetakan alasi loyang / saringan kukusan biar tidak cepat hangus,
Isi 3/4 dari cetakan tunggu sampai berlubang dan atasnya agak kering lalu tutup biarkan matang