Friday, November 11, 2016
Berlangganan

Resep Pizza Mini



Bahan biang:
- 800 ml air hangat
- 11 gr fermipan

- 11 sdm gula pasir
- 6 sdm susu bubuk full cream
Bahan biang larutkan dulu dalam air hangat tunggu selama 10 menit hingga berbuih tanda ragi aktif
.
Bahan roti :
1000 gr Tepung Terigu Cakra
250 gr Tepung Terigu Segitiga Biru
2 1/2 sdt garam
4 sdm margarin (saya pakai blueband serbaguna)
.
Bahan saus topping
Saus tomat (Saya pakai Saus Spaghetti Delmonte)
Saus sambal (Saya pakai Saus Sambal Extra Hot Delmonte)
Sosis potong potong sesuai selera
Bawang bombay cincang
Bawang putih 4 siung, cincang
Jagung manis secukupnya
Garam secukupnya
Keju parut (Saya pakai Pro Chiz Gold) untuk taburan
.
Cara membuat :
Campur semua bahan roti kecuali margarin aduk hingga meratadan. Tuangkan bahan biang ke bahan roti. Aduk perlahan sampai merata. Masukan margarin, kemudian uleni hingga kalis. Setelah kalis tutup dengan kain lap. Tunggu adonanan mengembang 2 kali lipat (Saya butuh waktu 30 menit untuk adonan mengembang 2 kali lipat dengan cara diletakkan di bawa sinar matahari).
Sementara menunggu adonan mengembang, masak sausnya. Tumis bawang putih dan bombay sampai harum, masukan sosis dan jagung manis. Aduk hingga merata. Tambahkan saus tomat dan saus sambal beserta bumbu. Tambahkan sedikit air. Tes rasa, dan angkat.
.
Setelah adonan mengembang 2 kali lipat, kempiskan. Timbang adonan 30 gr lalu bulatkan. Seterusnya begitu sampai adonan habis. Kemudian pipihkan setiap adonan di loyang (Saya pakai loyang untuk panggang nastar) (loyang harus diolesi margarin terlebih dahulu agar tidak lengket). Setelah itu tusuk- tusuk adonan menggunakan garpu. Diamkan 5 menit. Lalu olesi dengan saus topping yang sudah dibuat, taburi keju parut.
Panggang diatas api yang sangat kecil. Setelah matang angkat dan dinginkan, lalu beri mayonais. Saya panggang di 
Otang Bunda. 
Selamat Mencoba.