Ingin membuatnya tapi belum tahu dan cara pembuatannya ? Tenang, kali ini saya akan berbagi resep bagaimana cara membuat brownies kukus dengan mudah, dilengkapi dengangambardisetiapstepnya.Oh ya, resep kali ini tidak kalah lembutnya loh dengan
telor 1 aja
gula pasir 200 gr
terigu 200 gr
coklat bubuk hitam 50 gr
baking soda setengah sdt
baking powder setengah sdt
SKM coklat 80 gr/milo bubuk 2 sachet
minyak 150 gr
air 300 ml
cara:
mix telur dan gula sebentar aja,asal nyampur.bisa manual,bisa pake mixer.
campur SKM coklat dengan air,ratakan,campurkan ke telur+gula tadi,sambil larutkan gulanya.
aduk rata terigu,coklat bubuk,soda,dan powder.
campurkan semua bahan dan ratakan lagi.
terakhir masukkan minyak,aduk rata.jangan sampe ngendap atau ngapung ya bu ibu...harus rata.
kukus di dandang yang udah cukup beruap selama 15-20 menit dengan api sedang cenderung kecil.alasi kukusan dengan kain,biar gak netes airnya.
Setelah bronis agak dingin,hias atasnya dengan coklat warna warni batangan,coklatnya dicairkan dulu.
Sekian,selamat mencoba...semoga bisa jadi tambahan penghasilan.
Ini saya titipin ke etalase-etalase kue di kota saya.kebetulan etalase-etalase khusus kue sangatlah banyak di sini.pemilik etalase rata-rata yang jemputin ke "pabrik"nya.
Kalo untuk orderan yang di luar 1000 biji itu,biasanya yang sering order itu orang hotel,kampus,kantor,atau ibu2 arisan.
Harga jualnya 1000 aja.
Salam sukses semuanya....